Home » » 69 Fakta di Dunia Yang Harus Anda Ketahui (part 2)

69 Fakta di Dunia Yang Harus Anda Ketahui (part 2)

Kumpulan fakta unik dan menarik, Fakta-fakta yang belum anda ketahui

Kali ini ane bakal ngelanjutin part 1 yang kemarin sudah saya posting di blog ini
Bagi yang masih belum membaca, silahkan klik disini.

Ok deh langsung aja, berikut adalah fakta-faktanya

69 Fakta Yang Mungkin Belum Anda Ketahui

1. Cahaya matahari mencapai bumi membutuhkan waktu sekitar 8 menit 3 detik
2. Penduduk di dunia telah meningkat 3,1 milyar dalam 40 tahun terakhir
3. Mustahil untuk bersin dengan mata terbuka
4. Di Bangladesh, anak anak akan dihukum dan dipenjara jika curang dalam ujian akhir
5. Lampu lalu lintas sudah digunakan sebelum penemuan mobil
6. Satu orang normal biasanya akan tertawa 5 kali sehari
7. Ikan hiu kehilangan gigi lebih dari 6000 buah setiap tahun, dan gigi barunya tumbuh dalam jangka waktu 24 jam
8. B.C (Before Christ) adalah sebutan untuk sebelum masehi, setelah masehi adalah A.D (Anno Domini)
9. Julius Caesar tewas dengan 23 tikaman

Kematian Julius Caesar

10. Perut memproduksi lapisan lendir setiap 2 minggu agar tidak mencerna organnya sendiri
11. 97% dari pemerkosaan dan pembunuhan dilakukan oleh keluarga dekat atau teman korban
12. Semut dapat mengangkat beban 50x berat tubuhnya
13. Deklarasi kemerdekaan Amerika Serikat ditulis di atas kertas Marijuana
14. Mulut menghasilkan 1 liter ludah setiap hari
15. Kita bernafas kira-kira 23.000 kali setiap hari
16. Rata-rata kita bicara 5000 kata setiap hari (walaupun 80% nya kita bicara pada diri sendiri)
17. Jika kuota air dalam tubuh berkurang 1%, maka anda akan merasa haus
18. Seumur hidup, manusia meminum air kurang lebih sekitar 75.000 liter
19. Setiap orang (termasuk kembar identik), sidik jari dan tekstur lidahnya berbeda
20. Buku Guinness Book of Records memegang rekor sebagai buku yang paling banyak dicuri dari perpustakaan
21. Unta punya 3 kelopak mata
22. Sehelai rambut di kepala kita mempunyai masa tumbuh 2-6 tahun sebelum diganti dengan rambut baru
23. Seseorang masih akan sadar selama 8 detik setelah dipenggal
24. Otot yang bekerja paling cepat di tubuh adalah otot di kelopak mata yang membuat kita berkedip. Kita bisa berkedip 5x dalam 1 detik
25. Tanpa dicampur ludah di dalam mulut, kita tidak akan merasakan rasa makanan
26. Kuku jari tangan tumbuh 4x lebih cepat dari kuku jari kaki
27. Hampir semua lipstik mengandung sisik ikan
28. Bayi yang baru lahir, memiliki berat kepala 1/4 dari berat tubuhnya
29. Kalajengking dapat dibunuh dengan menyiramkan cuka. Mereka akan murka dan menyengat dirinya sendiri
30. Tiga monyet bijak bernama : Mizaru (see no evil), Mikazaru (hear no evil), dan Mazaru (speak no evil)
31. India mempunyai undang-undang hak untuk sapi
32. Jika bersin terlalu keras, dapat merusak tulang iga. Jika mencoba menahan bersin, bisa mengalami pecah pembuluh nadi di kepala dan leher
33. Nama negara Filipina berasal dari nama Raja Phillip
34. Saudi Arabia berasal dari nama Raja Saud
35. Anak-anak mempunyai 20 gigi awal, orang dewasa punya 32 gigi
36. Karena langkanya logam, Piala Oscar yang dibagikan pada saat perang dunia ke 2 terbuat dari kayu
37. Terdapat 318.979.564.000 kemungkinan kombinasi pembukaan pertama pada permainan catur
38. Ada lebih dari 300 bakteri pembentuk karang gigi
39. Harimau adalah anggota terbesar dalam keluarga kucing
40. Daerah Kutub kehilangan matahari selama 186 hari dalam setahun

Kutub Utara Kehilangan Matahari

41. Kode Telepon Internasional untuk Antartika adaalah 672
42. Rata-rata hujan jatuh dengan kecepatan 7 mil/jam
43. Nama dari kembar Gemini adalah Castor dan Pullox
44. Gerakan Bruce Lee sangat cepat, sehingga mereka harus melambatkan film agar penonton dapat melihat gerakannya
45. Darah manusia sama kental dengan air laut
46. Air laut di Samudera Atlantik lebih asin daridapa di Samudera Pasifik
47. Bayi lahir setiap 7 detik
48. Satu dari 14 wanita Amerika berambut pirang asli. Prianya hanya satu dari 17
49. The Olympic adalah saudara dari Kapal Titanic dan melayani dengan selamat selama 25 tahun
50. Sampai usia 6 bulan, bayi bisa menelan dan bernapas secara bersamaan. Orang dewasa tidak bisa
51. Setiap tahun bulan menjauh 3.82 cm dari bumi
52. Dalam satu tetes air mengandung 50 juta bakteri
53. Lobster dapat hidup selama 100 tahun
54. Permen karet tidak dijual di Disney Land
55. Rahang kucing tidak bisa bergerak ke kiri dan kanan
56. Nama Arctic (kutub utara) berarti beruang dalam bahasa Yunani (arktos), dan beruang kutub memang hanya ada di Kutub Utara
57. Jika berada di dasar sumur , kita bisa melihat bintang meski di siang hari
58. Orang lebih banyak yang menderita ketakutan pada ruang terbuka (kenophobia) daripada ketakutan pada ruang tertutup (claustrophobia)
59. Tehnik mengaduk yang baik bukan dengan gerakan memutar, tapi dengan gerakan huruf W
60. Adegan band yang terus memainkan musik saat Kapal Titanic tenggelam adalah kisah nyata
61. Tanda “save” pada Microsoft Office menunjukkan gambar floppy disk yang terbalik

Simbol Save

62. 35% dari orang yang ikut kontak jodoh lewat internet, sudah menikah (jomblo merapat :v)
63. Coca cola dulu berwarna hijau
64. Kelelawar selalu belok kiri jika keluar dari goa
65. Gajah, satu-satunya hewan yang tidak bisa melompat
66. The Michellin Man (figur berbaju putih dan bertopi putih di iklan Michellin) bernama Mr. Bib. Nama aslinya adalah Bibendum pada iklan pertama tahun 1896
67. Kata Lethologica menggambarkan saat dimana kita tidak bisa mengingat apa yang kita inginkan
68. Sekitar 14% pecandu jarum suntik, positif HIV
69. Kalimat yang bisa dibaca sama dari depan dan belakang (kayak, level, tamat) disebut “Palindrome”

Ok deh, ane rasa cukup itu dulu karena ane juga sudah pegel ngetiknya :3

ngetik?? Kenapa gak copas ?? Budayakan tidak copas + nih sumber dari buku yang ane punya jadi yahh… sambil belajar ngetik :D
CMIIW

Berlanjut ke part 3 dan 4 '3'9


0 komentar:

Posting Komentar

Berkomentarlah dengan jujur dan bijaksana !
Jangan membuat SARA dan hal hal lain yang memicu pertikaian !

Game Berat

Game Ringan

Software

Film